Langgur, Malukuexpose.com – Bupati Maluku Tenggara (Malra), Muhamad Thaher berharap bantuan perikanan yang diberikan, dapat mendorong pemberdayaan masyarakat kecil.
Harapan tersebut dikemukakan Bupati Malra saat menyerahkan paket bantuan sarana perikanan dan budidaya rumput laut Tahun Anggaran 2025.
“Pemkab Malra tengah berupaya mendorong pemberdayaan ekonomi nelayan kecil
dan pembudidaya sebagai salah satu strategi
utama mewujudkan Malra Mandiri, Cerdas, Demokratis, dan Berkeadilan periode 2026-2029,” ujarnya, Sabtu (31/1/2026).
Menurutnya, Malra memiliki potensi perikanan yang besar, baik perikanan tangkap pelagis dan demersal maupun budidaya rumput laut.
“Saat ini, potensi lahan rumput laut tersebar di 11 klaster dengan total luasan mencapai 8.662,23 hektare,” jelasnya.
Namun, Kata Bupati Malra potensi besar tersebut belum dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat.
“Oleh karena itu, program pemberdayaan dinilai belum merata dan belum menjangkau sebagian
besar masyarakat pesisir, akibat keterbatasan
keuangan daerah, kondisi ini juga dialami banyak daerah lain di Indonesia,” kata dia.
Meski di tengah keterbatasan anggaran, Pemkab Malra harus tetap fokus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program pemberdayaan ekonomi ujarnya.
“Karena itu, pada 2025 Pemerintah Daerah melalui Dinas Perikanan kembali menggulirkan program pemberdayaan bagi nelayan kecil dan
pembudidaya ikan, termasuk bantuan sarana
penangkapan dan budidaya rumput laut,” urainya.
Hanubun juga meminta Dinas Perikanan tidak hanya menyerahkan bantuan, tetapi aktif melakukan monitoring. pendampingan, dan edukasi kepada penerima manfaat agar bantuan benar-benar berdampak pada peningkatan produktivitas dan pendapatan.
“Penyerahan bantuan hari ini adalah langkah awal. Kuncinya ada pada pendampingan berkelanjutan agar kesejahteraan nelayan kecil dan pembudidaya rumput laut benar-benar meningkat.” pungkasnya.(M18E)


Average Rating