Jika Diusung, Ririmasse : Siap Bangun Ambon Bersama Partai PPP

Ambon, Malukuexpose.com – Setelah Partai Buru, Agus Ririmasse kembali sambangi DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) guna melakukan pengembalian formulir bakal calon Walikota Ambon, Rabu (15/05/24).

Dikatakannya, ini merupakan hari yang bahagia karena dapat di sambut oleh Tim penjaringan DPC PPP dalam pengembalian berkas.

Partai PPP merupakan Partai yang masih mampu pertahankan dua kursi di pemilu kemarin dengan jumlah perolehan suara 10.000 ribu lebih.

Menurutnya, kehadiran di DPC PPP sangatlah tepat, karena selain meminta dukungan dan doa diusung rekomendasi. Dirinya juga menegaskan akan membangun kota Ambon untuk masyarakat bersama Partai PPP.

Dan Ini merupakan bukti keseriusan saya dalam dan kontestasi di pemilihan kepala daerah (Pilkada) di bulan November nantinya.

“Prinsipnya sebagai calon kepala daerah, apabila nanti dapat diusung partai PPP dan apa yang sudah menjadi janji akan menjadi balas Budi bagi saya,” ucapnya.

Olehnya itu, hanya perlu menunggu proses yang berlangsung dengan baik dari DPC, DPW dan DPP Partai PPP.

“Jadi tujuan di hari ini hanya untuk membangun Ambon untuk menjadi berkat bagi kita semua,” tuturnya.

Diakuinya, sudah delapan partai yang sudah dilakukan pengembalian formulir yakni, Partai Perindo, Nasdem, PDIP, Gerindra, PPP, Buru, PSI, Hanura.

Ditambahkan Ketua Tim Penjaringan DPC Partai PPP Andy Rahman, bahwa Partai PPP akan kerja semaksimal mungkin untuk bakal calon yang mempercayai PPP sebagai kendaraan dalam Pilkada di November nantinya.

“Ini bentuk keseriusan kami dalam kontestasi yang akan mensukseskan pilkada nanti

“Dan seluruh pemberkasan para bakal calon akan Wali Kota dan Wakil Wali Kota akan DPC tindak lanjuti melalui empat aspek dengan disertai hasil survey,” ucapnya Ketua Tim Penjaringan

Sehabis Ririmasse lakukan pengembalian, terlihat Nuraini datangi Partai PPP bersama Timnya mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Wakil Walikota Ambon. (M13E)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Silahkan Bagikan :

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *